Profil Dosen

Agus Koga itulah nama panggilan saya. Nama itu sebenarnya bukan nama asli saya, nama lahir adalah Agus Umar Hamdani. Agus adalah nama depan saya, sedangkan Koga adalah singkatan dari Kota Gajah, sebuah tempat di tanah kelahiran saya, yaitu Lampung Tengah, Propinsi Lampung, Indonesia..

Awalnya sih saya kuliah profesi Diploma Satu (D1) di Lembaga Pendidikan Budi Luhur Kota Metro, Lampung lulus tahun 2004. Alhamdulillah mendapatkan beasiswa akademik untuk kuliah Strata Satu (S1) dan Strata Dua (S2) di Fakultas Teknologi Informasi kampus Universitas Budi Luhur.

Selama di Jakarta, saya diperbantukan sebagai staf programmer di bagian Direktorat Teknologi Informasi, dibawah naungan Yayasan Pendidikan Budi Luhur Cakti. Berikut ini adalah riwayat pendidikan dan kepangkatan yang telah diperoleh:

Tahun Lulus Jenjang Pendidikan Nama Perguruan Tinggi Program Studi
2008 Strata Satu (S1) Universitas Budi Luhur Sistem Informasi
2011 Strata Dua (S2) Universitas Budi Luhur Magister Ilmu Komputer

Terhitung Mulai Tahun Kepangkatan Akademik Golongan
2011 Asisten Ahli (150) III A
2015 Lektor (300) III B

Adapun bidang keilmuan atau bidang penelitian yang saya tekuni adalah rekayasa perangkat lunak (software engeering) meliputi : customer relationship management, data warehouse, penjualan berbasis elektronik atau e-bisnis (e-commerce/e-business), sistem penunjang keputusan (decision support system), sistem pemrosesan transaksi (transaction processing system) dan Technopreneur.

 

Comments are closed.